Pemko Bukittinggi Launching Program PMT Berbasis Pangan dan Penyerahan Antropometri bagi Posyandu

    Pemko Bukittinggi Launching Program PMT Berbasis Pangan dan Penyerahan Antropometri bagi Posyandu
    Ketua TP PKK Kota Bukittinggi, Ny Fiona Agyta Erman Safar


    Bukittinggi - Pemerintah Kota Bukittinggi melalui Dinas kesehatan Kota Bukittinggi melaunching program Pemberian Makanan Tambahan (PMT) berbasis pangan nasional dan penyerahan antropometri bagi posyandu.Kegiatan ini dilaksanakan di balairung rumah dinas Wali Kota, pada Selasa (10/10).

    Ketua TP PKK Kota Bukittinggi, Ny Fiona Agyta Erman Safar, menjelaskan, program PMT berbahan pangan lokal dan penyerahan antropometri untuk Posyandu ini, merupakan langkah Pemerintah Kota Bukittinggi dalam percepatan penurunan.stunting. Pemberian Makanan Tambahan.(PMT) berbahan pangan lokal merupakan salah satu strategi penanganan masalah gizi pada balita dan ibu hamil.

    "Kegiatan PMT ini disertai dengan edukasi gizi dan kesehatan untuk perubahan perilaku misalnya dukungan pemberian ASI, pemberian MP. ASl yang tepat sesuai.usia, sanitasi untuk keluarga dan lainnya, " ujar Fiona.

    Ketua TP PKK juga berikan apresiasi
    kepada tenaga kesehatan dan kader selaku penyedia PMT Pangan Lokal.Dengan adanya kegiatan PMT pangan lokal ini memberikan dampak positif bagi sasaran dalam memenuhi kebutuhan gizi. PMT ini penambah atau stimulant bukan pengganti makanan pokok.

    "Untuk itu kepada ibu hamil dan ibu yang memiliki balita lebih semangat lagi memonitor dan mengetahui status gizinya" harapnya.

    Sedangkan Antropometri Kit, merupakan alat ukur yang berfungsi untuk pengukuran berat badan, panjang, tinggi badan, lingkar lengan atas dan kepala. Antropometri Kit juga merupakan alat penting dalam mendeteksi stunting pada anak.

    "Bukittinggi memiliki 136 posyandu. Untuk itu, kita sudah upayakan pembelian antropometri sebanyak 136 unit. Dimana, seluruh posyandu saat ini telah memilik antropometri sesuai standar kementerian kesehatan, " tutup.Fiona.(*).

    bukittinggi sumatera-barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    DPRD Bersama Pemko Bukittinggi Tandatangani...

    Artikel Berikutnya

    Wali Kota Bukittinggi Erman Safar Launching...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Sambut Hari Raya Natal 2024 Sekaligus Merayakan HUT Ke-28 Kodim, Dandim 1710/Mimika Berikan Bingkisan Kepada Masyarakat
    Kepolisian Siapkan Strategi Optimal untuk Ops Lilin 2024 Natal dan Tahun Baru
    Polres Ngawi Sosialisasikan Stop Bullying di Lingkungan Sekolah
    Polres Pasuruan Kota Berhasil Tekan Angka Kriminalitas Sepanjang 2024
    Pasca Banjir, Polres Ponorogo Bersama TNI dan Warga Bersihkan Sungai di Jembatan Tempuran

    Ikuti Kami